Desain Amplop Lebaran Sendiri


Perayaan Hari Raya Idul Fitri tidak akan terlepas dari yang namanya berbagi angpao. Pemberian angpao sendiri adalah suatu rutinitas disetiap perayaan Hari raya Idul Fitri sebagai wujud berbagi kebahagian ke sesama manusia. Adapun jenis Amplop Lebaran saat ini sudah banyak model dan bentuknya, nah kali ini kita akan membahas bagaimana cara membuat atau mendesain amplop lebaran sendiri dengan memasukkan foto sesuai dengan bentuk dan model yang kita mau.

Baik kita mulai cara mendesainnya menggunakan Aplikasi CorelDRAW

Adapun langkahnya sebagai berikut :
  1. Buka aplikasi coreldraw anda, buat lembar kerja baru ( File > New)
  2. Atur lembar kerja dengan kertas A4, Orientasi Landspace, Color Mode CMYK, Resolusi 300 dpi
  3. Buat kotak dengan Rectangle Tool, seperti pada gambar di bawah
  4. Selanjutnya Group tiga buah objek, seperti pada gambar di bawah
  5. Selanjutnya Import Gambar untuk background, masukkan gambar ke dalam objek yang telah di group dengan Klik kanan pada gambar background...pilih PowerClip Inside...baru klik di objek yang di group tadi, maka hasilnya seperti gambar di bawah
  6. Selanjutnya tambahkan gambar lain seperti masjid, foto juga tambahkan teks, seperti gambar di bawah
  7. Untuk tutorial detailnya bagaimana memasukan foto dan elemen lainnya sampai jadi dan siap cetak bisa lihat video dibawah :



Tidak ada komentar